DataFakta.com (Kontroversi Publik) | Gresik – Doa dan sholawat memperingati HUT RI ke 79 tahun kemerdekaan Republik Indonesia, warga Purworejo dan LSM GMBI bersinergi dalam acara Purworejo Bersholawat bersama Habib AEH (Ahmad El Hadar, S.E.I), dengan tema “Bis Holopis Kuntul Baris, Sepi Ing Pamrih Rame Ing Gawe”, dalam rangka sedekah bumi dilapangan Distrik DPD LSM GMBI Dusun Purworejo Desa Metatu Kecamatan Benjeng Kabupaten Gresik. Senin (12/8/2024).
Muh. Hudin Ketua GMBI Distrik Gresik tersentuh hati saya dan anggota berserta warga dalam rangka sedekah bumi Dusun Purworejo, bertepatan HUT RI ke 79 kemerdekaan Republik Indonesia untuk mengenang jasa pahlawan yang merebut kemerdekaan di masa lampau dengan acara doa bersama dan sholawat.
Syukur alhamdulillah acara Purworejo Bersholawat di malam hari ini atas kerjasama warga Dusun Purworejo dengan anggota GMBI Distrik Gresik menyambut dengan senang hati, warga yang di luar dusun dengan antusias datang ikut meramaikan HUT RI ke 79 tahun.
Dengan mendatangkan Habib Ahmad Bin Musthofa Al Hadar S.E.I., Khodimul Majelis Manarul Huda, turut hadir Kepala Desa Metatu, Kapolsek, Danramil Benjeng dan tokoh agama, Ketua Wilter GMBI Jatim,
Sekertaris Wilter GMBI Jatim serta warga Dusun Purworejo, keamanan dibantu pihak kepolisian, TNI, Banser, Linmas dan semua anggota GMBI.
“Berkat doa anak yatim dan dhuafa memberikan bentuk syukur alhamdulillah karna doa beliau-beliau saya dan anggota bisa menyisihkan sebagian rejeki kita untuk membantu kehidupan bagi anak yatim di sekitar distrik yang meliputi dusun Purworejo, Pundut trate, Metatu dan dusun-dusun lainnya,” ungkap Hudin.
Lebih lanjut, Hudin menambahkan, “Warga Purworejo dengan sukarela memberikan swadaya dalam acara sedekah bumi serta bentuk syukur alhamdulillah dengan menggelar kegiatan bersih-bersih desa, membersihkan dalam hal yang negatif dan memberikan dampak positif di tahun depan dalam bentuk hasil bumi yang melimpah dan penghasilan lainnya, saya selaku Ketua bersama Sekretaris LSM GMBI serta anggota Distrik Gresik mengucapkan HUT RI ke 79 tahun semoga Negara Indonesia semakin jaya,” pungkas Hudin. (Wandi)
Baca juga :
https://data-fakta.com/kontroversipublik/2024/08/13/pemerintah-desa-gredek-kecamatan-duduksampeyan-gresik-dirgahayu-hut-ri-ke-79/